Tanggamus, Buana Informasi TV - Bawaslu Tanggamus Lampung umumkan Pengawas TPS (PTPS) untuk Pemilu 2024.
Komisioner Bawaslu Tanggamus Divisi SDMO, Feri Aryanto mengatakan, pengumuman PTPS telah berlangsung pada 18 hingga 19 Januari 2024 lalu.
Ia mengaku, anggota PTPS Kabupaten Tanggamus yang terpilih akan dilantik pada hari ini dan besok.
"Karena mereka wewenang dari panwascam jadi mereka yang melantik," kata Feri Aryanto, Minggu (21/1/2024).
Setelah dilantik, para PTPS ini akan kembali menerima pembekalan oleh Panwascam.
Pembekalan ini akan berlangsung sebanyak tiga kali.
Hal ini dilakukan agar, para anggota PTPS yang resmi dilantik dapat mengetahui tugas dan fungsinya di TPS tempat penugasan masing-masing.
"Untuk materi itu yang jelas terkait pengawasan yang akan mereka lakukan nantinya," jelasnya.
Feri mengatakan, PTPS akan mulai bertugas pada saat pendirian TPS di wilayah masing-masing.
Sehingga, anggota PTPS akan selalu standby di lokasi berdirinya TPS tersebut.
Tak hanya itu, PTPS juga akan terus mengawal pemungutan suara hingga ke tahap penghitungan suara.
"Jadi mereka memang mengawasi apa yang ada di TPS itu jangan sampai anggota PTPS ini tidak bisa mengawasi TPS secara global," ujarnya.
Feri selaku Komisioner Bawaslu Tanggamus juga turut mengimbau kepada PTPS yang ada, agar selalu bekerja sesuai dengan fungsinya.
"Saya imbau untuk kerjakan apa yang memang menjadi tugas pokok dari PTPS," imbaunya.
Dengan hal itu, Pemilu 2024 di Kabupaten Tanggamus bisa terselenggara dengan jujur dan adil.
Sebelumnya, terdapat ribuan masyarakat yang berminat menjadi anggota PTPS di Kabupaten Tanggamus.
Hal itu bisa terlihat dari antusiasme masyarakat yang cukup banyak mendaftarkan diri sebagai anggota PTPS di Kabupaten Tanggamus.
Menurut data yang diperoleh Tribunlampung sebelumnya, total terdapat 2.187 orang yang mendaftarkan diri sebagai PTPS di Kabupaten Tanggamus.
Para pendaftar PTPS di Kabupaten Tanggamus ini didominasi oleh kaum laki-laki yang berjumlah lebih dari seribu orang.
Kemudian untuk pendaftar PTPS perempuan di Kabupaten Tanggamus total berjumlah 701 orang. (**/red)