Bandar Lampung, Buana Informasi TV - Berbagai wilayah di Bandar Lampung terus mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih.
Hal itu lantaran saat ini Bandar Lampung tengah dilanda kemarau dampak fenomena El Nino.
Menanggapi hal itu, Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana mengatakan, pihaknya menyediakan air bersih untuk masyarakat di 20 kecamatan se-Bandar Lampung.
"Kita ada pengiriman air bersih untuk semua kecamatan di Bandar Lampung," kata Eva, Minggu (27/8/2023).
Oleh karena itu, Eva meminta camat dan lurah di masing-masing wilayah untuk aktif mendata warganya yang kekurangan air bersih.
"Kita tugaskan camat dan lurah untuk aktif ke masyarakat, mana daerah yang memang air bersih, kita akan langsung kirimkan," ucapnya.
Hingga saat ini, lanjut Eva, Pemkot Bandar Lampung telah menyalurkan puluhan ribu liter air bersih ke berbagai wilayah di Bandar Lampung.
Penyaluran air tersebut melalui BPBD Bandar Lampung.
Diketahui dalam pemberitaan sebelumnya, Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BPBD) Pemkot Bandar Lampung telah menyalurkan puluhan ribu liter air bersih ke warga.
Puluhan ribu air bersih yang dibagikan BPBD Pemkot Bandar Lampung ke warga ini hanya dalam kurun waktu sepekan terakhir.
Hal itu lantaran saat ini beberapa kecamatan di Bandar Lampung mulai mengalami kekeringan dampak fenomena El Nino.
Kepala BPBD Pemkot Bandar Lampung, Ahmad Husna membenarkan pihaknya dalam waktu sepekan telah membagikan puluhan ribu liter air bersih ke warga Bandar Lampung.
"Dalam kurun waktu seminggu, kita sudah menyalurkan 35.000 liter air ke berbagai wilayah di Bandar Lampung," kata Husna, Selasa (22/8/2023).
Husna merincikan, adapun wilayah yang dibagikan air bersih yakni Langkapura, Bumi Waras, Sukarame, Tanjungkarang Pusat dan Kedamaian.
"Ada kecamatan yang dua kali sudah kita salurkan air bersih, itu Langkapura dan Bumi Waras. Kalau Sukarame, Tanjungkarang Pusat dan Kedamaian itu masing-masing satu kali," ujarnya.
Husna menyebut, dalam satu kali penyaluran air bersih, pihaknya menyediakan 1 tanki mobil berisi 5.000 liter air. (**/red)