breaking news Baru

Belasan Tandon dan 3 Mobil Ludes Terbakar di Gudang di Hajimena

Lampung Selatan, buanainformasi.tv - Tiga unit kendaraan dan belasan tandon ludes terbakar di gudang di Desa Hajimena, Kecamatan Natar, Lampung Selatan.

Pantauan di lokasi, dua unit kendaraan colt diesel dan satu unit pikap yang telah dimodif menjadi kendaraan tangki ludes terbakar.

Selain itu, belasan tandon pun ikut terbakar.

Banyak Bahan Bakar

Banyaknya bahan bakar membuat Damkarmat Lampung Selatan butuh waktu tiga jam untuk memadamkan kebakaran di Desa Hajimena, Kecamatan Natar.

Kabid Damkarmat Lampung Selatan Rully Fikriansyah menyebut banyaknya bahan bakar yang mudah terbakar, membuat pihaknya sedikit kesulitan memadamkan api.

"Karena banyaknya bahan bakar yang ada di lokasi membuat kami kesulitan," ujarnya.

Sehingga, pihaknya menerjunkan tiga unit mobil pemadam dan 15 petugas untuk memadamkan api.

Terjunkan 3 Mobil

Kebakaran terhadu di di Desa Hajimena, Kecamatan Natar, Lampung Selatan terbakar sekitar pukul 15.30 WIB, Jumat (20/9/2024).

Damkarmat Lampung Selatan menerjunkan 3 unit mobil pemadam dan 15 petugas untuk memadamkan api di Desa Hajimena, Kecamatan Natar.

Kabid Damkarmat Lampung Selatan Rully Fikriansyah mengatakan pihaknya telah memadamkan kebakaran di Desa Hajimena.

"Tim Damkar Posko Kalianda mendapat laporan kebakaran gudang di Desa Hajimena"

"Pemilik lahan Rangga. Jam kejadian pukul 15.39 WIB. Jam pelaporan pukul 16.05 WIB. Anggota berangkat pukul 16.10 WIB," 

"Kendaraan yang kita terjunkan 3 unit dari posko Jati Agung dan Tanjung Bintang, Kalianda," 

"Petugas yang ikut memadamkan ada 15 orangan. Dari Posko Natar 4 orang dibantu 1 anggota posko Natar"

"Lalu, petugas dari posko Jati Agung 2 orang dibantu anggota posko Jati Agung. Petugas dari posko Tanjung Bintang 2 orang," ujarnya.

Mendapat laporan tersebut, pihaknya langsung berangkat menuju ke lokasi kejadian dengan mengerahkan 2 unit ranpur dari posko Jati Agung dan tanjung Bintang.

"Petugas Piket dari Posko Natar 4 orang dibantu 1 anggota posko Natar. Lalu, petugas dari posko Jati Agung 2 orang dibantu anggota posko Jati Agung. Petugas dari posko Tanjung Bintang 2 orang," ujarnya.

Petugas tiba dilokasi pukul 16.35 WIB.

Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 17.30 WIB.

Tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut.

Penyebab kebakaran belum diketahui.

Kerugian akibat kebakaran mencapai Rp 450 juta. (**/red)