Nasional, Buana Informasi TV - Timnas Inggris gagal merebut kemenangan di markas Makedonia Utara. Harry Kane mengakui Tiga Singa menjalani laga sulit di sana.
Laga penutup Grup C kualifikasi Euro 2024 mempertemukan Makedonia Utara vs Inggris. Duel berlangsung di Tose Proeski Arena, Skopje, Selasa (21/11/2023) dini hari WIB.
Inggris bermain menyerang dengan melepaskan total 16 tembakan. Namun, hanya 2 saja yang on target lantaran rapatnya lini belakang Makedonia.
Tim tamu justru tertinggal lebih dulu di menit ke-41. Enis Bardhi membobol gawang Inggris usai menyambar bola rebound tendangan penaltinya yang ditepis Jordan Pickford.
Timnas Inggris sempat membobol gawang Makedonia Utara lewat Jack Grealish pada awal babak kedua. Namun, gol itu dianulir Video Assistant Referee (VAR) karena offside.
Inggris baru bisa menyamakan kedudukan di menit ke-59. Pemain Makedonia Utara, Jani Atanasov, mencetak gol bunuh diri setelah salah mengantisipasi corner kick Phil Foden.
Pasukan Tiga Singa gagal menambah gol di sisa waktu yang ada. Laga berakhir dengan skor sama kuat 1-1.
Kapten Timnas Inggris, Harry Kane, mengomentari kegagalan timnya menang atas Makedonia Utara. Menurutnya laga kali ini berjalan serba sulit.
"Pertandingan yang sulit, kami tahu itu akan terjadi dan itu sulit melawan tim bagus yang bermain di lapangan yang sulit untuk memainkan gaya sepakbola kami," kata Kane, dikutip dari BBC.
"Kami tertinggal 1-0 seiring berjalannya permainan dengan hadiah penalti. Senang rasanya bisa masuk ke lapangan, saya selalu berusaha membantu tim baik itu 90 menit atau 10 menit. Penting bagi kami untuk melakukannya mendapatkan gol balasan dan sayang sekali kami tidak bisa mendapatkan gol kedua," dia menambahkan.
"Saya pikir itu adalah gol bunuh diri, tentu saja. Jika ada yang pantas mendapat gol kedua, itu adalah kami," Harry Kane menuturkan.
Satu angka di Skopje memastikan Inggris keluar sebagai pemuncak klasemen Grup C kualifikasi Piala Eropa 2024. Tiga Singa lolos ke putaran final dengan 20 poin.(**/red)