breaking news Baru

Gempa bumi M 3,4 mengguncang perairan laut dekat Kabupaten Pesisir Barat

Bandar Lampung, Buana Informasi TV - Gempa bumi M 3,4 mengguncang perairan laut dekat Kabupaten Pesisir Barat, Lampung, Jumat (20/10/2023).

Deteksi gempa bumi di Pesisir Barat tersebut dilaporkan oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) lewat sistem informasi gempa bumi, di akses Tribun Lampung dari Bandar Lampung.

BMKG melaporkan titik gempa bumi ada di 171 km barat daya Pesisir Barat, Lampung.

Tepatnya, berada di 6.69 LS, 103.57 BT.

Gempa bumi terjadi pada pukul 05.07 WIB.

Adapun sumber gempa berada pada kedalaman 10 km.

"Info Gempa Realtime Mag:3.4, 20 Oktober 2023 05:07:42 WIB, Lok:6.69 LS, 103.57 BT," tulis laporan BMKG.

BMKG menyebut belum ada laporan lebih lanjut mengenai dampak gempa ini.

Selanjutnya, BMKG memberikan catatan data yang dilaporkan tersebut bisa berubah sesuai dengan update kondisi.

Pasalnya, BMKG mengutamakan kecepatan pelaporan dalam informasi terjadinya gempa bumi.

"Informasi ini mengutamakan kecepatan," terang BMKG.

"sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," tutup informasi BMKG.

Untuk, informasi lebih lanjut, BMKG menerangkan masyarakat bisa melihatnya dengan mengakses laman resmi milik BMKG. (**/red)