Bandar Lampung, Buana Informasi TV - Meski cuaca mendung sejak pagi, antusias masyarakat Bandar Lampung tidak surut untuk membersihkan pantai di Jalan Ikan Selar Bandar Lampung, Senin 10 Juli 2023 pagi.
Di tengah-tengah masyarakat, Forkopimda Bandar Lampung hingga Pandawara Group membersihkan sampah, Meskipun hujan deras turun sekira pukul 08.30 WIB tidak menjadi hambatan.
Meski hujan deras mengguyur, akan tetapi masyarakat enggan beranjak dan tetap berantusias membersihkan sampah yang ada di pinggir pantai.
Terlihat masyarakat tetap mengumpulkan sampah meski di tengah hujan, termasuk Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana atau Bunda Eva.
Lantaran hujan, tanah di sekitar pantai menjadi becek dan berlumpur.
Meski begitu, masyarakat masih enggan pergi dari lokasi.
"Nggak takut hujan!," teriak salah satu warga yang membersihkan sampah di tengah hujan.
"Cuma hujan air doang, yang penting tempat kita bersih," ucap warga lainnya.
Terlihat masyarakat menggunakan mantel hujan, payung hingga kantong plastik untuk terhindar dari hujan. Kesadaran akan kebersihan terlihat dari masyarakat (**/red)