Lampung Selatan, buanainformasi.tv - Polsek Katibung, Polres Lampung Selatan, Polda Lampung, berhasil mengamankan tiga pelaku penyalahgunaan narkoba, Senin (28/10/2024).
Ketiga pelaku penyalahgunaan narkoba tersebut tertangkap tangan oleh petugas Polsek Katibung saat sedang menikmati narkotika jenis sabu di Desa Tanjungan, Lampung Selatan, Senin (28/10/2024).
Kapolsek Katibung AKP Rudi mengatakan, pihaknya berhasil mengamankan tiga pelaku saat sedang menikmati narkotika jenis sabu ketika petugas melakukan patroli.
"Pelaku atas nama Hilal (42), Ahmad Roni (43), Kasim (38)"
"Ketiganya bekerja sebagai petani atau berkebun warga Desa Tanjungan, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan," ujar Rudi, Selasa (29/10/2024).
Dijelaskannya, kronologi peristiwa penangkapan berawal saat petugas patroli di Desa Tanjungan Kecamatan Katibung.
Anggota melihat kegiatan yang mencurigakan di sebuah pos satpam depan pabrik onggok di desa Tanjunga.
Lalu anggota patroli Polsek Katibung mendapati empat orang laki-laki sedang menikmati narkotika jenis sabu.
Kemudian pada saat ingin diamankan salah satu dari keempat orang tersebut melarikan diri.
Pelaku yang melarikan diri atas nama Aris.
Selanjutnya ketiga pelaku dibawa ke Polsek Katibung guna dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku terancam dijerta dengan Pasal 112 dan atau Pasal 114 dan atau Pasal 127 Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.(**/red)