Metro, buanainformasi.tv - Polres Metro, Polda Lampung mengingatkan pentingnya menjaga dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila di tengah kehidupan bermasyarakat.
Itu diutarakan Kapolres Metro, Polda Lampung AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.IK., M.IK saat melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Selasa (1/10/2024).
"Pancasila sebagai ideologi bangsa harus senantiasa dijaga. Kita tidak hanya memperingati kesaktian Pancasila, tapi juga harus mengimplementasikannya dalam setiap tindakan kita sehari-hari, bersama Pancasila kita wujudkan Indonesia Emas," tegasnya.
Peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang rutin dilakukan setiap tahun ini bertujuan untuk memperkuat rasa nasionalisme dan memperteguh persatuan bangsa di tengah tantangan global yang semakin kompleks.
Kegiatan ditutup dengan pembacaan doa serta pesan agar seluruh aparat kepolisian tetap berpegang teguh pada semangat Pancasila dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.(**/red)