breaking news Baru

Giat Tanam Pohon Serentak di Wilayah Kodam II Sriwijaya Oleh Kodim O406 MLM

Musi Rawas,Buana  Informasi TV - Kodam II Sriwijaya melalui Kodim 0406 MLM melaksanakan penanaman pohon secara serentak, kegiatan bertempat di kawasan kaki Bukit Cogong, Desa Suka karya Kec. Stl Ulu Terawas Kab. Musi Rawas, Senin (15/1/2024).

Kegiatan penanaman pohon yang dimulai pukul 08.15 Wib s.d selesai itu, di pimpin langsung oleh Dandim diwakili Kasdim 0406/Lubuk Linggau Mayor Inf Nur Sigit Prasetya S.I.P.,M.Sc dan dihadiri oleh Bupati Musi Rawas diwakili Staf Ahli Bupati bidang Kesra dan SDM, Kapolres Musirawas diwakili Kapolsek Stl Terawas AKP. Farizal Alamsyah, Kepala KPH Lakitan Bukit Cogong, Kadis Kehutanan,Kadis Pengairan, Kadis Pariwisata dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya Dandim 0406/Lubuk Linggau Letkol Inf Kunto Adi Setiawan SE.,M.Han yang dibacakan oleh Kasdim Mayor Inf Nur Sigit Prasetya S.I.P.,M.Sc mengatakan, ”Hutan Indonesia saat ini menghadapi ancaman yang serius karena adanya penebangan pohon demi pembukaan lahan secara besar-besaran untuk keperluan pertanian dan perkebunan oleh perusahaan maupun perorangan,

Adapun luas lahan yang ditanami seluas ± 2 Ha dengan jumlah pohon yang ditanam sebanyak 187 batang masing-masing Pohon Bambang Lanang 70 Batang , Pohon Salam 47 Batang, Pohon Bunga Tanjung 45 Batang dan Pohon Cempedak 25 Batang,”paparnya

Penanaman pohon yang dilaksanakan oleh Kodam II/Sriwijaya dan Korem 044/Gapo melalui Kodim 0406/Lubuk Linggau dan jajaran lainnya bersama Pemerintah Daerah guna untuk mengajak dan menghimbau untuk tetap menjaga kelestarian hayati dengan menanam pohon di rumah masing-masing atau gerakan menanam pohon seperti saat ini.

”Masa depan pohon dan hutan Indonesia tergantung pada apa yang kita lakukan saat ini. Pohon bisa hidup tanpa manusia, namun manusia tak mungkin bisa bertahan tanpanya, ”Tutup Dandim. (*/Arie)