Perseteruan antara Ian Kasela dengan Ipay masih terus berlanjut, Terkait Tanda Tangan Palsu

Nasional, Buana Informasi TV - Perseteruan antara vokalis grup band Radja Ian Kasela dengan Rival Achmad Labbaika alias Ipay masih terus berlanjut.

Perseteruan ini didasari karena lagu Cinderella yang dinyanyikan oleh Ian Kasela tidak mengantongi izin dari Ipay.

Sebelumnya, Ian Kasela mengatakan jika dirinya sudah mendapatkan izin tanda tangan Ipay saat hendak membawakan lagu Cinderella.

Namun kini pernyataan Ian Kasela tersebut dibantah oleh Ipay.

Ipay menegaskan jika tanda tangan yang ada tersebut bukanlah tanda tangan miliknya dan dirinya tidak pernahh memiliki tanda tangan seperti itu.

"Tanda tangan yang tertera di dalam itu bukan tanda tangan saya. Saya tidak pernah memiliki tanda tangan seperti itu," ujar Ipay saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.

Ipay melanjutkan jika dirinya tidak pernah menandatangani dokumen apapun.

"Apapun bahasanya silahkan, tetapi yang jelas itu bukan tanda tangan saya. Dan garisnya pun sangat terlihat, saya tidak memiliki garis tanda tangan seperti itu. Nggak ada orang tanda tangan kayak gambar," lanjutnya.

Merasa tidak pernah tanda tangan pada dokumen apapun dan tidak memiliki tanda tangan seperti itu, Ipay menduga jika ada pemalsuan tanda tangan.

"Saya menduga ada indikasi ke sana (pemalsuan) dan bukan tanda tangan saya," jelasnya.

Ipay mengatakan jika dirinya sudah melihat dokumentasi yang kerap disebutkan oleh Ian Kasela tersebut. 

Dirinya juga berani membuktikan keaslian tanda tangan yang tertera dalam dokumen tersebut.

"Saya sudah melihat, membaca semuanya tidak karena saya meminta kepada teman-teman media, teman-teman semuanya tolong cari beliau dan dapatkan tanda tangan yang dimaksud," tambahnya.

Sebelumnya, Ipay sempat memberikan somasi dan meminta Ian Kasela membayar sekitar Rp 20 miliar.

Imbas membawakan lagu Cinderella tampak izin dan tidak memberikan royalti kepada dirinya sebagai pencipta lagu. (**/red)