Tulang Bawang Barat, buanainformasi.tv - Seluruh personil Polres Tulangbawang Barat Lampung diminta untuk jaga netralitas dan bijak bersosial media dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.
Hal tersebut disampaikan oleh Wakapolres Tulangbawang Barat Kompol Ikhwan Syukri saat memimpin Apel di Mapolres Tulangbawang Barat, Sabtu (5/10/2024).
"Kita harus bijak dalam bersosial media, jadi jaga untuk tidak like, komen dan berfoto kepada Cakada. Baik itu Gubernur, Walikota maupun Bupati," ujarnya mewakili Kapolres Tulangbawang Barat AKBP Sendi Antoni.
Wakapolres juga meminta kepada seluruh anggota personil supaya bijak dalam memfilter tayangnya politik di Medsos.
Serta tidak mendukungnya secara terang-terangan kepada Paslon Cakada tertentu.
Sebab menurutnya, tindakan tersebut dapat dianggap sebagai pelanggaran netralitas.
"Saya tekankan tetap jaga netralitas dan jaga nama baik institusi Polri,” tegasnya.
Selain itu, dalam upaya menjaga kelancaran dan keamanan Pilkada pihaknya juga meminta kepada jajarannya untuk meningkatkan komunikasi dan koordinasi dengan para tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat.
Serta berkoordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan lainnya untk tetap menjaga tahapan Pilkada sampai dengan hari H Pemungutan suara pada 27 November 2024. (**/red)