Nasional, Buana Informasi TV - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mendesak Elon Musk agar Starlink segera membuka kantor dan bayar pajak sesuai aturan yang berlaku di Indonesia.
Meski sudah membentuk badan usaha bernama PT Starlink Service Indonesia dan resmi beroperasi, layanan internet berbasis satelit itu belum memenuhi kewajibannya sebagai penyelenggara telekomunikasi di Indonesia.
"Sedang kami pelajari," kata Budi, Selasa (21/5/2024) soal kewajiban yang belum dipenuhi Starlink di Indonesia.
Ketika ditanya target Starlink membuka kantor di Indonesia dan bayar pajak, Budi tidak menyebutkan secara pasti. Namun, ia menjanjikan akan melakukan pengawasan terhadap raksasa teknologi asal Amerika Serikat tersebut.
"Kita evaluasi berkala dan terus-menerus," ungkap Menkominfo Budi.
CEO SpaceX Elon Musk datang ke Bali untuk turut meresmikan layanan internet Starlink bagi pelanggan ritel. Sebelumnya, Starlink hanya menyasar segmen korporasi sebagai backhaul Telkomsat, anak usaha Telkom.
Adapun, peresmian jaringan internet Starlink ini dilakukan di Puskesmas Pembantu Sumerta Kelod, Denpasar Timur, Bali, Minggu (19/5/2024).
"Saya pikir ini benar-benar untuk menekankan pentingnya konektivitas internet, betapa banyak hal yang dapat menyelamatkan nyawa," ungkap Musk. (**/red)