Lubuklinggau, Buana Informasi TV - Dalam rangka menjalin sinergitas kerukunan antar umat beragama, Polres Lubuk Linggau bersama FKUB Archery Lubuklinggau menggelar deklarasi Pilkada damai 2024, Sabtu (4/5/2024).
Selain itu juga, kegiatan yang berlangsung di halaman Mapolres itu, diadakan juga Lomba Panahan Tradisional KAPOLRES CUP 2024 dengan tema "Halal Bihalal Merajut Kerukunan Umat Beragama Menuju Pilkada Damai 2024".
Acara yang dimulai pukul 08.30 WIB Pagi ini, berlangsung meriah, dihadiri oleh PJ Walikota Lubuklinggau yang diwakili PLT Asisten I, Ira Dwi Ariyanti, Ketua KPU, Ketua Bawaslu, Ketua Kesbangpol, Tokoh Agama, Serta Unsur Forkompinda dan Ratusan Para Peserta Lomba Panah Tradisional Mulai dari U-9, U-12, U-18 serta pendekar memanah.
Dalam rangka semangat mempererat kerukunan umat beragama dan menjaga situasi damai menjelang Pilkada 2024, Lomba Panahan Tradisional ini menjadi ajang yang tepat untuk mempersatukan berbagai elemen masyarakat. Total peserta mencapai 150 orang, yang meliputi seluruh unsur keagamaan serta perwakilan dari Pondok Pesantren Mafaza di bawah pimpinan Ustadz H. Feri Irawan.
Acara ini dibuka secara resmi oleh Wakapolres Lubuk Linggau, Kompol H. Asep Supriyadi, yang mewakili Kapolres Lubuk Linggau AKBP Indra Arya Yudha. Dalam sambutannya, Wakapolres menyampaikan pentingnya kerukunan dan persatuan dalam membangun masyarakat yang harmonis dan damai. Lomba panahan tradisional dianggap sebagai simbol kebersamaan dan kolaborasi antar umat beragama dalam mencapai tujuan bersama.
Selain sebagai ajang kompetisi, Lomba Panahan Tradisional KAPOLRES CUP 2024 juga menjadi sarana untuk mempererat tali silaturahmi antar umat beragama serta memupuk nilai-nilai persaudaraan dan kerukunan.
Polres Lubuk Linggau berkomitmen untuk terus mendukung dan memfasilitasi kegiatan-kegiatan yang mempromosikan perdamaian, keadilan, dan kebersamaan dalam masyarakat.
Kemudian, acara dilanjutkan dengan penandatanganan bersama Deklarasi Pilkada Damai 2024 Oleh Forkompimda beserta FKUB Kota Lubuklinggau. (*/Arie)