breaking news Baru

Lantaran Over Kapasitas, Tembok Sepanjang Puluhan Meter Di TPA Bakung Jebol

Bandar Lampung, Buana Informasi TV – Tembok sepanjang puluhan meter milik TPA Bakung Bandar Lampung jebol lantaran over kapasitas.

Kepala DLH Pemkot Bandar Lampung Ahmad Husna mengatakan, pihaknya saat ini tengah melakukan proses perbaikan tembok TPA Bakung yang jebol tersebut.

“TPA Bakung sejak awal bulan memang sudah kita mulai kerjakan. Proses pengerjaannya dilakukan oleh Dinas PUPR,” kata Husna, Rabu (29/5/2024).

Ia mengatakan, pihaknya telah menurunkan 5 eskavator untuk melakukan pembersihan sampah di area tembok yang jebol. “Dinas PU telah mengerahkan 5 eskavator,” ucapnya.

Ia membeberkan, saat ini proses pengerjaan pembangunan TPA Bakung masih dalam proses pembersihan sampah.

“Pertama kita buat saluran airnya dulu, supaya air yang berada didalam tumpukan sampah itu bisa mengalir,” terangnya.

“Kemudian sampah yangs udah turun karena tembok runtuh kita angkat, sehingga area tembok yang roboh itu steril dari sampah,” bebernya.

Setelah itu, pihaknya baru akan membangun pondasi dan barulah membangun tembok yang jebol.

“Setelah sampah bersih dari area tembok yang jebol, baru kita bisa pasang pondasi. Kemudian baru langsung kita bangun temboknya,” ucapnya.

Selain perbaikan tembok, Husna juga mengaku, pihaknya akan melakukan penambahan luas lahan TPA Bakung.

“Itu rencana jangka Panjang, belum bisa terealisasi tahun ini,” ucapnya.

“Tahun ini masih perencanaannya. Sebab kita perlu kajian yang matang, kemudian berapa luas lahan sekitar juga harus dipertimbangkan dengan masyarakat,” pungkasnya. (**/red)